Minggu, 13 November 2022

Gelar Perjusami Perata Dalam Kegiatan Pramuka SMP Negeri 24 Merangin

 


SMP Negeri 24 Merangin dalam kegiatan Belajar mengajar juga di galakkan kegiatan non akademik seperti kegiatan ektrakulikuler pramuka. 

Sekolah yang berada di Desa Ulak Makam Kecamatan Tabir Ilir tersebut menggelar kegiatan perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu, (Perjusami) mulai dari 4-6 November 2022.

Perjusami perkemahan akhir tahun ini diikuti sekitar 150 peserta dari siswa SD dan SMP. Yang mana, SMP 24 Merangin bertindak sebagai tuan rumah selama tiga hari perkemahan berlangsung.

Kegiatan ini juga dihadiri Camat Tabir Ilir, Bader Oktab, Korwil Pendidikan Tabir Ilir, Marjan dan Kepala Sekolah SD 202 Ulak Makam, Marwiyah.
“Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk sikap siswa agar disiplin, mandiri, dan bertanggung jawab,” ujarnya.

Menurutnya, Perjusami merupakan kegiatan pramuka yang sering diadakan oleh sekolah dasar maupun sekolah menengah. Bermacam kegiatan Persami dilaksanakan dengan tujuan untuk dapat menumbuhkan kemandirian para siswa.

“Kegiatan ini diawali dengan upacara pembukaan dan sambutan dari kepala sekolah,” sebutnya.
Sementara itu dijelaskan Zulkarnain,S.Pd, selain bisa memahami nilai-nilai luhur, kegiatan kepramukaan juga mengasah keterampilan.